Ya, umbi cilembu yang banyak manfaat ini sudah masuk Bintan sebenarnya sudah cukup lama. Dulu sebelum ada di hypermart, beberapa penjual di kawasan batu 2 depan kantor pos dan kawasan km.5 tepatnya depan imigrasi Tanjungpinang juga ada. Tetapi saat ini mungkin cukup sulit dicari. Padahal, tidak dipungkiri, penggemar ubi madu ini lumayan banyak di Bintan ini. Hanya saja, mungkin pasokannya cukup sulit dan tidak selalu ada.
Harga ubi madu di hypermart untuk ubi siap santap/ di oven, sebesar Rp. 30.500 per Kg. Harga ini tentu sesuai mengingat kuliner ini memang bukan kuliner asli Kepri. Tapi, cukuplah untuk sekedar melepas kerinduan dan keinginan menyantap ubi cilembu. Anda tertarik??